Dinilai Peduli Kelestarian Adat, Mendagri Dapat Gelar ‘Amma Puto Tito Daeng Manai’ dari Suku Kajang Ammatoa Bulukumba

Mendagri Gelar Adat Amatoa
Mendagri Tito Karnavian dan Isteri Tri Tito menerima Gelar Adat Suku Kajang Ammatoa.
120x600
a

BULUKUMBA (Otonominews.id) – Ribuan masyarakat Desa Tana Toa, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan menyambut kehadiran Menteri Dalam Negeri () Muhammad dan isteri yang diberi gelar adat dari Masyarakat Suku Kajang Ammatoa.

Tito dan isteri menerima gelar adat dari Masyarakat Suku Kajang Ammatoa pada prosesi pemberian gelar adat secara tertutup di Istana Bola Pa’rorongan Adat Kajang, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Jumat (11/8/2023).

Gelar adat yang diterima Tito adalah Amma Puto Tito Daeng Manai’ yang bermakna lelaki yang memiliki karier atau kedudukan yang terus menanjak. Sedangkan istrinya, Ny. Tri Tito Karnavian, memperoleh gelar Jaja Paccing Daeng Mattaning yang bermakna perempuan yang berhati bersih dan berparas manis.

Gelar adat diberikan secara langsung oleh para pemangku adat setempat.  Mendagri dikesempatan itu mengenakan merupakan busana adat Suku Kajang Ammatoa, yakni pakaian hitam yang dibalut Passappu atau ikat kepala dan sarung berwarna hitam.

r
Lihat Juga :  Juli 2023 Angka Inflasi Tembus 3,08 Persen, Mendagri: Sesuai Harapan Presiden

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j