“Sispamkota ini dilaksanakan di tiga tempat, untuk Simulasi Pemilihan Pencoblosan dilaksanakan di Lapangan Korpri di Bandar Lampung dan untuk Pengamanan Kotak Suara jalur Air dilaksanakan di Pantai Puri Gading sedangkan untuk Simulasi Pendemo ke tidak puasan atas Pemilihan berada di KPU Provinsi Lampung,” katanya, Senin (16/10/23).
Ia menjelaskan, situasi langsung yang terjadi digelar dalam rangka mempersiapkan personil untuk siap siaga menjaga pengamanan jalannya rangkaian Pemilu yang akan dilaksanakan pada 2024 mendatang.
“Latihan Sispamkota ini dimaksudkan agar para petugas pelaksana Pengamanan Pemilu bisa memahami tugas dan fungsinya saat berada di Lapangan,” ungkap Kombes Pol, Umi Fadilah.***