Taiwan, Otonominews.id – Seorang psikolog dan juga Juru Bicara AMIN, Muhammad Iqbal memberikan edukasi kepada Pekerja Migran Indonesia (PMI) sektor perikanan.
Iqbal yang juga caleg DPR RI Dapil Jakarta 2 mengunjungi Taiwan selama tiga hari, 7-9 Desember 2024. Para PMI yang ditemui itu bekerja di daerah keelung dan tamsui, Taiwan.
Ia memberikan edukasi bagaimana merawat kesehatan mental dan memberikan tips-tips agar pekerja migran Indonesia terhindar dari masalah kesehatan mental.
Menurut Iqbal, PMI yang bekerja pada sektor perikanan termasuk kategori rentan, karena mereka bekerja pada kondisi yang keras dan berhadapan dengan alam yang kadang kurang bersahabat. Ditambah lagi kerinduan ingin pulang, karena mereka bekerja kontrak selama 3 tahun.