Magelang, otonominews.id – Istri Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti, memberikan pesan kepada perempuan Indonesia untuk bisa menjadi manusia yang kuat.
Pesan itu disampaikan Atikoh dalam sambutannya sebelum melakukan Senam Cinta Tanah Air (Sicita) dan senam ‘Rambut Putih’ di hadapan ratusan ibu-ibu di Lapangan Kwarasan, Kota Magelang, Jawa Tengah, Kamis (28/12).
“Beberapa hal yang ingin saya sampaikan, yang pertama Itu kita sebagai perempuan harus bakoh. Bakoh tau ngga Bu? Kuat,” kata Atikoh disambut teriakan para ibu-ibu.
Atikoh mengatakan perempuan merupakan tiang suatu negara. Karena itu, ia meyakini jika para perempuan di suatu negara kuat, maka negaranya juga akan menjadi kuat.
“Kalau perempuannya bakoh maka negaranya itu juga akan menjadi kuat, Atikoh, Bakoh. Ibu-ibu semua juga harus seperti itu, karena kita menjadi tiangnya negara,” ujarnya.
Salah sektor penting yang dicontohkan oleh Atikoh adalah di dalam rumah tangga. Ia
mengibaratkan kalau perempuan itu menduduki jabatan setara menteri di rumah.
“Kita jadi di rumah itu bosnya kita loh, bu. Bagaimana kita bisa mendidik anak kita, kita menjadi manager keuangan, bisa menjadi menteri pendidikan, menteri luar negeri, yang atur semua itu kita,” ungkapnya.