BEM Universitas Faletehan Deklarasi Pemilu Damai 2024

Tolak Segala Bentuk Provokasi

BEM Universitas Faletehan Deklarasi Pemilu Damai 2024
120x600
a

Serang, Otonominews.id – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Faletehan laksanakan Deklarasi Pemilu Damai 2024.

Deklarasi itu dilaksanakan di Kampus Universitas Faletehan Kramatwatu, Kabupaten Serang pada Jumat (12/1/2024)

Presiden Mahasiswa dan Ketua BEM Faletehan Hibattullah Fakhri Jamil hadir memimpin deklarasi bersama jajaran pengurus, anggota, serta mahasisaw dan mahasiswi Faletehan.

“Kegiatan Deklarasi tersebut atas dasar BEM Universitas Faletehan mendukung terselenggaranya Pemilu Tahun 2024 yang Jujur, adil dan damai  Tanpa Provokasi,” kata Hibattullah.

Hibattullah mengatakan tujuan dilaksanakannya kegiatan deklarasi damai ini untuk mengawal pesta demokrasi dan Pemilu 2024 secara damai tanpa adanya provokasi.

Ia juga menjelaskan kegiatan itu ada karena mahasiswa di Universitas Faletehan punya kesadaran terhadap perdamaian dalam demokrasi.

“Ini sebagai wujud merasa prihatin dengan kondisi pesta demokrasi saat ini yang semakin penuh dengan narasi kebencian dan upaya memecah belah bangsa Indonesia. Pemilu, sebagai sarana integrasi bangsa, dianggap belum mencapai tujuan yang diharapkan,” ucapnya.

r
Lihat Juga :  PKN Berpeluang Lolos Parlemen, PPP dan Perindo Rawan Terdegradasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j