Atikoh Ganjar Berziarah ke Makam Abuya Cidahu Usai Silaturahmi ke Abuya Muhtadi

Safari Politik di Banten

Atikoh Ganjar Berziarah ke Makam Abuya Cidahu Usai Silaturahmi ke Abuya Muhtadi
Siti Atikoh saat ziarah ke makam Abuya Cidahu, Cidasari, Pandeglang, Banten.
120x600
a

Pandeglang, Otonominews.id – Istri calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Supriyanti menyempatkan diri berziarah ke makam Abuya Muhammad Dimyathi al-Bantani atau Abuya Cidahu di Cadasari, Pandeglang, Selasa (6/2/2024).

Kegiatan berziarah ini dilakukan Atikoh usai bersilaturahmi dengan putra Abuya Cidahu yakni Haji Ahmad Muhtadi bin Dimyathi al-Bantani, atau yang lebih dikenal dengan Abuya Muhtadi.

Berdasarkan pantauan di lokasi, Atikoh yang tampak mengenakan pakaian hitam dan kerudung krem tiba di pintu masuk makam Abuya Cidahu sekira pukul 17.15 WIB.

Atikoh tampak didampingi oleh keluarga Abuya Muhtadi. Dia bersama ratusan majelis pengajian Abuya Muhtadi pun langsung bersila memanjatkan doa di pusaran makam pendiri Pondok Pesantren Roudotul Ulum Cidahu, Pandeglang itu.

Turut hadir dalam ziarah itu sederet pengurus partai pengusung pasangan Ganjar-Mahfud dari , PPP, Perindo dan Hanura.

Lantunan ayat-ayat suci Al-Quran pun dipanjatkan untuk Abuya Cidahu.

Shalawat nabi juga terdengar di tengah rintikan hujan di sekitaran makam.

Sekira 10 menit, Atikoh tampak khusyuk memanjatkan doa di hadapan makam Abuya Cidahu.

Mantan wartawati ini pun menyudahi ziarahnya dengan memanjatkan doa.

r
Lihat Juga :  Launching KPPS Seluruh Indonesia Oleh KPU RI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j