Jakarta, Otonominews.id – Ada skenario bahwa Prabowo Subianto hanya akan menjabat presiden antara dua atau tiga tahun, kemudian dilanjutkan oleh Gibran Rakabuming Raka.
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, menuturkan dirinya juga memperoleh informasi sama dengan apa yang disampaikan Pengamat Militer Connie Rahakundini Bakrie. Yakni soal jika Prabowo Subianto menjadi presiden, hanya akan menjabat beberapa tahun, setelah itu digantikan Gibran Rakabuming Raka.
Hasto mengaku mendapatkan informasi jika Prabowo hanya akan menjabat selama tiga tahun saja. Informasi itu disampaikan Prabowo dalam pertemuannya dengan para pengusaha Singapura.
“Ya itu betul sekali, saya mendengar dari salah satu orang yang mengetahui pertemuan para pengusaha di Singapura bersama dengan pak Prabowo,” kata Hasto ketika menjawab pertanyaan wartawan, di Jakarta, Selasa (13/2/2024).
Untuk diketahui, Connie sebelumnya mengaku mendapat informasi dari Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roslani, bahwa Prabowo hanya akan menjabat presiden selama 2 tahun. Usai itu ia akan digantikan Gibran. Hasto, disebut Connie, mendapat informasi sejenis. Bedanya hanya soal waktu, dimana bukan 2 tapi 3 tahun.
Kembali ke Hasto, ia menyatakan adanya pernyataan dari Boy Thohir semakin menguatkan jika paslon nomor urut 2 Prabowo-Gibran didukung oleh kekuatan oligarki yang besar.