Apresiasi Sport Tourism Pontianak City Run, Menparekraf: Upaya Pengembangan Wisata Olahraga di Kalbar

Apresiasi Sport Tourism Pontianak City Run, Menparekraf: Upaya Pengembangan Wisata Olahraga di Kalbar
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno memberikan penghargaan kepada peserta Pontianak City Run, Minggu (25/2/2024)
120x600
a

PONTIANAK KALBAR Otonominews – Menteri dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno hadir pada kegiatan Pontianak City Run yang digelar di Alun-alun Kota Pontianak Kalimantan Barat, Minggu (25/2/2024)

Kehadiran Menparekraf di event tersebut bukan sebagai peserta, namun untuk memberikan support dan penghargaan kepada para peserta.

Sandiaga pun menyampaikan, dirinya mengapresiasi pelaksanaan Pontianak City Run tersebut sebagai upaya mengembangkan potensi wisata olahraga di Kalimantan Barat, khususnya di Pontianak.

“Ini adalah yang disebut sebagai sports tourism. Pariwisata berbasis olahraga yang ada dampak untuk kesehatan, pariwisata, dan juga akan ada dampak untuk ekonomi,” kata Sandiaga di Alun-Alun Kota Pontianak.

Pontianak City Run terbagi atas tiga kategori jarak tempuh yaitu 5 kilometer, 10 kilometer, dan 21 kilometer.

r
Lihat Juga :  Ikut Roadshow Survei Indeks TDN, Begini Arahan Kemendagri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *