JAKARTA Otonominews.id – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui DInas Lingkungan Hidup (DLH) meluncurkan Gerakan Gunakan Ulang Kantong Spunbond di pasar rakyat. Gerakan dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2024 ini diluncurkan di Pasar Koja Baru, Jakarta Utara, Rabu 6 Maret 2024.
Dipilihnya Pasar Koja Baru, lantaran pasar ini bisa mengolah sampah secara mandiri dengan baik.
Dimulai dari penggunaan kantong belanja, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto mengatakan, melalui Gunakan Ulang Kantong Spunbond ini, warga Jakarta diajak untuk menerapkan gaya hidup ramah lingkungan.
Asep menegaskan, bahwa saat ini, penggunaan plastik sekali pakai sudah tidak diperbolehkan di semua pusat perbelanjaan, toko swalayan, dan pasar rakyat di Jakarta.
“Oleh karena itu, gerakan ini ditujukan agar warga selalu membawa kantong belanja ramah lingkungan saat mengunjungi pusat-pusat perbelanjaan dan dapat dipakai kembali di lain waktu,” ujar Asep.
Menurut dia, Gerakan Gunakan Ulang Kantong Spunbond ini diikuti oleh seluruh wali kota atau bupati di lima wilayah kota dan kabupaten di DKI Jakarta.
Tujuannya, untuk menguatkan kembali Peraturan Gubernur (Pergub) DKI Jakarta Nomor 142 Tahun 2019 tentang Kewajiban Penggunaan Kantong Belanja Ramah Lingkungan pada Pusat Perbelanjaan, Toko Swalayan dan Pasar Rakyat.