Target Produksi Minyak 1 Juta Barel pada 2030 Hanya Mimpi

Target Produksi Minyak 1 Juta Barel pada 2030 Hanya Mimpi
Anggota Komisi VII DPR RI Mukhtarudin
120x600
a

JAKARTA, otonominews.id – Anggota Komisi VII DPR RI Mukhtarudin mengkritisi kepala SKK Migas terkait target produksi minyak 1 juta barel per hari (bph) pada tahun 2030.

“Saya kira untuk mencapai target 1 Juta barel di tahun 2030 itu hanya mimpi,” tegas Mukharudin dalam RDP Komisi VII DPR RI bersama Kepala SKK Migas di Gedung Nusantara Parlemen Senayan, Jakarta Rabu 13 Maret 2024.

Mengingat, Incident Rate (IR) hulu migas yang total tahun 2023 hanya sebesar 0,22.

Menurut politisi Golkar Dapil Kalimantan Tengah ini, walaupun IR tahun 2023 tersebut masih di bawah IR perusahaan Migas dunia 0,9. Namun, untuk mencapai 1 Juta barel di tahun 2030 merupakan sesuatu hal yang impossible atau tak mungkin terwujud.

“Karena kita tahu betul, produksi minyak dari tahun ke tahun mengalami penurunan,” imbuh Mukhtarudin.

Untuk itu, peraih penghargaan Tokoh peduli Daerah Terbaik Parlemen Award 2023 ini menilai akan lebih baik mereview kembali target tersebut.

Ditegaskan Mukhtarudin, semestinya SKK Migas melakukan revisi. Karena durasi dari target tersebut hanya 6 tahun, apalagi setiap tahun produksi minyak bukan naik tapi malah turun.

r
Lihat Juga :  Pemerintah dan DPR RI Sepakati DIM 27 RUU tentang Kabupaten-Kota Dibahas Lebih Lanjut

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j