Ketua DPRD Lamsel Bagikan Ribuan Paket Buka Puasa

Rutin Dilakukan Setiap Bulan Ramadan

Ketua DPRD Lamsel Bagikan Ribuan Paket Buka Puasa
Ketua DPRD Lampung Selatan (Lamsel), H. Hendry Rosyadi, SH, MH berbagi rezeki di bulan Ramadan.
120x600
a

Dalam membagikan ribuan paket berbuka tersebut, Ketua DPRD bersama Tim menyambangi berbagai lokasi yakni diantaranya Masjid Al – Ikhwan Desa Sukaratu, Masjid Al – Huda Dusun Sukaraja Desa Tajimalela, Masjid Nurul Iman Desa Tajimalela, Al – Muttaqin Desa Tajimalela, Masjid Al – Falah Desa Canggu, Masjid Masjid Mujahirin Dusun Sebayak Desa Kedaton, Masjid As – Shulthon Dusun I Desa Kedaton.

Selain itu paket sembako juga dibagikan kepada para pasien di RSUD dr. Bob Bazar SKM dan para anak – anak Yatim di Panti Asuhan Harapan Bangsa.

Beranjak ke Kecamatan Rajabasa, Tim dari Sekretariat membagikan paket berbuka di Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Islam. Ditempat tersebut juga dibagikan santunan terhadap para santri yang sedang belajar dan berjuang untuk Agama dan Negara.

Kegiatan ditutup dengan berbuka puasa bersama anak-anak yatim di Panti Asuhan Harapan Bangsa di jalan Lettu Rohani, Desa Kedaton Kecamatan Kalianda.

“Inilah makna Ramadhan yang sesungguhnya, dimana kita bisa berbagi kepada masyarakat yang sedang menjalankan perintah agama, kita juga bisa merasakan dan mendengarkan secara keluhan mereka” jelas Hero.

Selain itu, Ia juga berharap agar semua orang tua memperhatikan anaknya dalam perkembangan zaman di era digital ini. Mengingat kenakalan remaja dapat tercipta dari pergaulan dan Gadget yang sudah marak terjadi.

“Karena pengawasan itu merupakan tanggung jawab kita semua, dan yang paling khusus yakni orang tua sebagai pondasi utama bagi anak agar tidak melakukan perilaku yang menyimpang” tutupnya.

r
Lihat Juga :  Wujud Kerjasama dengan Ombudsman RI, Pemkab Lampung Selatan Workshop Pendampingan Penyelenggaraan Pelayanan Publik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *