KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Sebagai Pemenang Pilpres 2024

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Sebagai Pemenang Pilpres 2024
Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengumumkan hasil Pilpres 2024/Sc videa 20D.
120x600
a

JAKARTA, Otonominews.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Resmi menetapkan pasangan calon presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang pemilihan presiden (Pilpres 2024).

Hal tersebut dilakukan serelah KPU menyelesaikan rekapitulasi nasional perolehan suara Pilpres 2024.

Rekapitulasi KPU secara nasional ini terdiri atas perolehan suara di 38 provinsi dan 128 panitia pemilihan luar negeri (PPLN). Total keseluruhan suara sah nasional sebanyak 164.227.475.

Hasil Pilpres 2024 diumumkan langsung usai KPU merampungkan rekapitulasi nasional dan rapat pleno pada Rabu (20/3/2024).

Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, Prabowo-Gibran unggul dengan suara sah sebanyak 96.214.691 dari total suara sah nasional.

r
Lihat Juga :  Jenderal (Purn) Wiranto: Kemenangan Prabowo-Gibran, Kemenangan Bangsa Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j