Bupati Solok Epyardi Asda Buka Rakernas SAS dan IPPSA

Organisasi SAS Sebagai Ladang Amal Tanpa Digaji

Bupati Solok Epyardi Asda Buka Rakernas SAS dan IPPSA
Bupati Solok Epyardi Asda bersama Bupati Solok Foto Bersama ketua SAS dan IPPSA saat pembukaan Rakernas
120x600
a

, OTONOMINEWS.ID Epyardi Asda membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas ) Sulit Air Sepakat (SAS) dan Konferensi ke-32 Ikatan Pelajar Sulit Air (IPPSA) di Solok, pada Rabu (10/4/2024).

Acara itu dihadiri Ketua TP PKK Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, Asisten I, Drs. Syahrial, MM, Kepala OPD, Camat X Koto Diatas Jhoni, S. Sos, MM, Forkopimcam, Pj. Walinagari Sulit Air Jumaini, Ketua DPP SAS, Syamsudin Mukhtar, Ketua Umum IPPSA Edli Kemal Mahardika, masyarakat Nagari Sulit Air.

Ketua Pengurus DPP SAS, Syamsudin Mukhtar, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Bupati Solok Epyardi atas kehadirannya dalam pembukaan Rakernas SAS DAN Mubes ke-32 IPSA.

“Pengurus tetap dengan penuh semangat membangun dan membesarkan organisasi yang telah mendunia dengan cabangnya berada di banyak negara di mancanegara” ujar Samsudin.

Menurutnya organisasi ini tidak boleh mati, walau beberapa waktu yang lalu ada konflik namun itu telah diselesaikan dengan damai, maka dari itu jangan pernah lelah membangun organisasi. Jabatan ini ladang amal dan ibadah bagi saya, sebab tidak ada gajinya.

Sementara itu, Bupati Solok, Epyardi Asda, mengaku senang karena bisa bertemu dengan para perantau SAS. Karena SAS ini merupakan kebanggaan bagi Kabupaten Solok.

r
Lihat Juga :  Indonesia Emas 2045 Bukan Sekedar Impian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j