JAKARTA, OtonomiNEWS.id – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dianggap layak memimpin Jakarta berikutnya. Pasalnya, saat ini Heru Budi terbukti mampu melanjutkan program-program Gubernur sebelumnya.
Ketua Umum Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi), Mohammad Ihsan mengapresiasi kinerja Heru Budi. Ia juga menyebut kerja Heru Budi selama ini sudah bagus dan layak dipertahankan.
“Pak Heru sangat layak, terpenting dia didukung orang masyarakat Jakarta dan dia mampu melanjutkan program yang sudah dibangun oleh pendahulunya serta membuat terobosan untuk kebaikan ke depan,” ujar Ihsan dalam keterangan resmi, Senin (6/5).
Ihsan memaparkan, mulai dari penanganan banjir, kemacetan hingga pembangunan di Jakarta dirasa sudah cukup baik dan berjalan dengan lancar, sehingga masyarakat dinilai cukup puas akan kinerjanya kurang lebih selama dua tahun ini.
“Kalau kita ambil contoh penangan banjir, saat ini dia sudah bangun beberapa gorong-gorong besar yang sangat efektif membantu penanganan genangan di Jakarta. Maka itu dia saya nilai layak untuk melanjutkan kepemimpinan di DKI Jakarta,” ucapnya.