Upaya Turunkan Stunting, Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi Ajak Masyarakat Kampanyekan Gemarikan

Dinas Perikanan Bekasi Gemarikan
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi, Iman Santoso menghadiri acara Gemarikan di Desa Sindangmulya, Selasa (07/05/24).(Foto: Diskominfosantik Pemkab Bekasi).
120x600
a

Lomba Masak Gabus Pucung ini, kata Iman, selain untuk menstimulasi Gemarikan, juga bisa menjadi alternatif sebagai menu makanan.

“Selain rasanya enak, tetapi protein di dalam juga sangat tinggi. Tadi juga kita berikan masakan olah ikan kepada seluruh peserta yang hadir,” katanya.

Sementara dikesempatan yang sama, Kepala Desa Sindangmulya, R. Selpia Indriyani mengatakan, dirinya berharap, Gemarikan dapat mengedukasi masyarakat untuk lebih perduli terhadap asupan gizi dan protein keluarga, khususnya kepada ibu hamil dan menyusui.

“Kegiatannya sangat tepat ya, karena Kecamatan Cibarusah adalah lokus . Di Desa Sindangmulya sendiri ada seratus lebih angkanya, semoga dengan kegiatan ini stunting bisa teratasi,” tambah Selpia.

Selpia mengaku bersyukur, PKK Desa Sindangmulya berhasil keluar sebagai juara kedua dalam lomba memasak olahan ikan “Gabus Pucung” dalam kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah nilainya juga tipis dengan juara satu, nanti melalui PKK kita ajarkan ibu-ibu di rumah untuk masak ikan Gabus Pucung ini,” ujarnya.

Sebagai informasi,  Juara Lomba Masak Olahan Ikan Gabus Pucung, Juara 1 : PKK Desa Cibarusah Kota, Juara 2 : PKK Desa Sindangmulya, Juara 3 : PKK Kecamatan Cibarusah dan Juara Harapan 1 : PKK Ridogalih.

r
Lihat Juga :  Dinkes Kabupaten Bekasi bakal Optimalkan Layanan Kesehatan untuk Peserta MTQ Jabar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j