JAKARTA, OTONOMINEWS.ID – Dua Perusahan Perseroan Daerah (Perseroda) milik Pemprov DKI Jakarta, PT Jakarta Tourisindo (Perseroda)/ Jakarta Experience Board (JXB) dan PT Jakarta Propertindo (Perseroda)/Jakpro sepakat menjalin kerja sama dalam pengembangan bisnis bidang pariwisata.
Pendantanganan Memorandum of Understanding (MoU) kerja sama JXB dan Jakpro tersebut dilakukan di Ballroom Cempaka, The Tavia Heritage Hotel pada Kamis(25/7).
Penandantanganan MoU tersebut tersebut dilakukan langsung oleh Direktur Utama JXB, Yunn Bali Muhammad Yusuf dan Direktur Utama PT Jakpro Iwan Takwin.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Direktur Bisnis dan Operasional PT Jakpro, Gede Adi Adnyana dan Zulfarshah selaku Direktur Keuangan JXB.
Dengan bersinergi JXB dan Jakpro, kedua petinggi Perseroda DKI Jakarta tersebut berharap berkomitmen untuk memaksimalkan potensi masing-masing Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) menjadi lebih baik dan berkembang.
Direktur Utama JXB Yunn Bali Mohammad Yusuf menyampaikan apresiasinya atas kolaborasi yang terjalin.
“Terima kasih atas kesediaan dan perkenaan Jakpro, semoga kerja sama ini membawa kebaikan bagi kedua BUMD,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Jumat (26/72024).
Senada dengan beliau, Direktur Utama Jakpro Iwan Takwin menjelaskan bahwa pihaknya percaya bahwa JXB memiliki pengalaman yang baik dalam bidang hospitality dan event.
“Apalagi kta sebagai sesama BUMD, sudah sewajarnya saling bekerja sama, mengoptimalkan potensi yang ada,” ujar beliau.
Kerja sama yang telah disepakati mencakup beberapa proyek strategis. Salah satunya dan yang dapat disegerakan adalah investasi dalam pengembangan dan modernisasi Planetarium di TIM.
Kerja sama ini bertujuan untuk menghidupkan kembali fasilitas Planetarium di TIM sehingga mampu menarik lebih banyak pengunjung dan menyediakan sarana edukasi yang lebih baik.