Perkuat Ketahanan Pangan di Merauke, Kemendagri Tekankan Pentingnya Harmonisasi Kebijakan Pusat dan Daerah

Perkuat Ketahanan Pangan di Merauke, Kemendagri Tekankan Pentingnya Harmonisasi Kebijakan Pusat dan Daerah
Kepala BSKDN Yusharto Huntoyungo dalam Rakor Pengembangan Ketahanan Pangan di Kabupaten Merauke di Hotel Mulia Jakarta/Puspen Kemendagri.
120x600
a

JAKARTA, OTONIMINEWS.ID – Kementerian Dalam Negeri () menegaskan pentingnya harmonisasi kebijakan antara pemerintah pusat dan daerah untuk memperkuat di Kabupaten Merauke Provinsi Selatan.

Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Merauke diharapkan dapat menjadi salah satu lumbung pangan Indonesia melalui optimalisasi potensi sumber daya alamnya.

Upaya optimalisasi tersebut dapat dilakukan melalui sinergi kebijakan yang terintegrasi dan berkelanjutan antara pemerintah pusat dan daerah.

“Diperlukan sinkronisasi dan harmonisasi antara pusat dan daerah untuk bisa mendukung penyelenggaraan kegiatan pengembangan ketahanan pangan ini,” ungkap Kepala BSKDN Yusharto Huntoyungo mewakili Menteri Dalam Negeri () Muhammad dalam kegiatan Rakor Pengembangan Ketahanan Pangan di Kabupaten Merauke di Hotel Mulia Jakarta, pada Senin, 7 Oktober 2024.

Dia mengatakan, kebijakan yang harmonis antara pusat dan daerah sangat penting guna memastikan program-program ketahanan pangan dapat berjalan secara optimal.

Dalam hal ini, Yusharto berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merauke dapat mengidentifikasi potensi lokal yang dimilikinya untuk mendukung ketahanan pangan jangka panjang.

Dirinya juga menekankan perlunya memperkuat peran petani lokal serta meningkatkan akses terhadap teknologi pertanian dan sarana produksi yang memadai.

r
Lihat Juga :  Lantik Pejabat Baru Kemendagri, Plt. Sekjen Ingatkan Pentingnya Tingkatkan Profesionalisme dan Pelayanan Publik dengan Semangat Baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *