Wakil Presiden Ma’ruf Amin Terima Brevet Kehormatan Hiu Kencana dari TNI AL

Wakil Presiden Ma'ruf Amin Terima Brevet Kehormatan Hiu Kencana dari TNI AL
Kasal Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menyematkan Brevet Hiu Kencana kepada Wapres Ma'ruf Amin di Istana Wakil Presiden, Jakarta Pusat, pada Selasa (15/10/2024)/Dispenal.
120x600
a

JAKARTA, OTONOMINEWS.ID – Wakil Presiden RI Prof. Dr. (H.C.) K.H. Ma’ruf Amin menerima Brevet Kehormatan Hiu Kencana dari TNi AL.

Penganugerahan brevet tersebut disematkan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali di Istana Wakil Presiden, Jakarta Pusat, pada Selasa (15/10/2024).

Brevet Kehormatan Hiu Kencana merupakan salah satu bentuk penghormatan dan penghargaan TNI AL, khususnya Satuan Kapal Selam, yang hanya diberikan kepada tokoh, warga, maupun prajurit di jajaran TNI yang telah berjasa, serta memberikan perhatian dan perjuangan bagi TNI AL, dalam hal ini Wakil Presiden RI Prof. Dr. (H.C.) K.H. Ma’ruf Amin.

Penyematan yang diberikan kepada Wakil Presiden RI ini dilatarbelakangi banyaknya bantuan yang tak terhingga kepada TNI, khususnya TNI AL, terlebih Satuan Kapal Selam dalam meningkatkan dan membangun kekuatan dari Armada Kapal Selam.

r
Lihat Juga :  Hadir di Sekolah Partai, Wapres Ma'ruf Amin: Selamat HUT ke-51 PDIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *