BEKASI, OTONOMINEWS.ID – Calon Wali Kota Bekasi nomor urut 3, Tri Adhianto, meluncurkan Kartu Keren untuk subsidi harga kebutuhan pangan masyarakat, Sabtu (26/10/2024).
Masyarakat yang memiliki Kartu Keren, secara otomatis akan mendapatkan potongan harga kebutuhan pangan.
Tri Adhianto menjelaskan, bahwa salah satu program unggulannya ini, tidak hanya sebatas untuk potongan harga jenis bahan pokok dasar saja, melainkan jenis karbohidrat.
Selain itu, Kartu Keren yang diluncurkan oleh pasangan RIDHO ini, sekaligus menjawab tingginya harga pangan yang dirasakan masyarakat.
“Yang pertama, mereka mendapatkan subsidi. Harusnya dia (warga) beli ayam ini antara Rp 35.000-Rp 40.000, ini mereka bisa mendapatkan harga Rp 26.000,” jelas Tri seusai peluncuran Kartu Keren di wilayah Wisma Jaya, Kelurahan Aren Jaya, Bekasi Timur, Sabtu.
Baca Juga: Tri Adhianto Kolaborasi Kerjasama Internasional Tangani Sampah Sungai dan Pendidikan
Menurut Tri, subsidi ayam potong, termasuk minyak, beras hingga daging jika berhasil memenangkan Pilkada Kota Bekasi kelak.