PEKANBARU, OTONOMINEWS.ID – Sebanyak 50 orang media mitra Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Pemerintah Daerah Kabupaten Solok, Sumatera Barat, melaksanakan kegiatan studi banding ke Pekanbaru, Provinsi Riau, pada Selasa (12/11) hingga Jumat (15/11).
Hari ini, Rombongan Kominfo Pemerintah Kabupaten Solok melakukan kunjungan studi banding ke Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Pekanbaru, Rabu (13/11/2024).
Kunjungan ini bertujuan untuk menggali pengalaman serta memperkuat sinergi dalam penyebarluasan informasi antara kedua daerah.
Diskominfo Kabupaten Solok, yang dipimpin oleh Kepala Dinas Teta Mirda, mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan untuk bertukar informasi ini. Teta Mirda berharap, kegiatan studi banding ini dapat memperkuat kerja sama dan meningkatkan kualitas penyebarluasan informasi di Kabupaten Solok.
“Alhamdulillah, kami bisa berkumpul pada pagi hari ini dalam agenda studi tiru bersama 50 wartawan dari Kabupaten Solok. Kami berharap bisa mendapatkan informasi dan pengalaman yang berguna untuk kemajuan kami di Solok, khususnya dalam menghadapi tantangan komunikasi yang semakin kompleks,” ungkap Teta Mirda.