Gubernur Mahyeldi Dorong Kadet Unhan Asal Sumbar Ukir Prestasi Terbaik

Gubernur Mahyeldi Dorong Kadet Unhan Asal Sumbar Ukir Prestasi Terbaik
120x600
a

“Tidak semua orang memiliki kesempatan menjadi kadet di Unhan. Karena itu, manfaatkan peluang ini sebaik mungkin. Prestasi ananda akan menjadi inspirasi dan kebanggaan bagi masyarakat Sumbar,” tambahnya.

Gubernur juga menjelaskan bahwa capaian para kadet asal Sumbar akan berpengaruh pada kuota penerimaan mahasiswa baru dari daerah tersebut. “Prestasi ananda sekalian bisa memperluas peluang bagi adik-adik dari Sumbar yang ingin menimba ilmu di Unhan. Jadi, fokuslah selama masa pendidikan dan raihlah hasil terbaik,” pesannya.

Acara yang diinisiasi oleh Korps Rumah Gadang Unhan RI ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat, seperti Kasipers Kasrem 032/Wirabraja Kolonel Caj Taufik, Kadis Perbekalan Lantamal II Padang Letkol Laut (S) Abdul Kadir, Kadis Potdirga Lanud Sutan Sjahrir Letkol Sus Firdaus Chaniago, Pj Wali Kota Padang Andree H Algamar, dan Plt Kaban Kesbangpol Sumbar Adi Dharma.

Dengan motivasi ini, Mahyeldi berharap para kadet Sumbar dapat terus mengukir prestasi terbaik selama di Unhan dan membawa nama harum daerah di kancah nasional. (wan/isq)

r
Lihat Juga :  Inisiatif Menhan Prabowo, 22 Kadet Palestina Dapat Beasiswa di Unhan RI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f