SMKN 1 Ampek Angkek Jadikan Ramdhan Sebagai Momen Bagi Takjil Gratis

SMKN 1 Ampek Angkek Jadikan Ramdhan Sebagai Momen Bagi Takjil Gratis
120x600
a

SUMBAR.OTONOMINEWS.ID-Gerakan berbagi bersama menjadi wujud kepedulian sosial agar keberkahan Ramadan dirasakan semua kalangan, pembagian takjil yang digelar di pinggir jalan raya depan sekolah SMKN 1 Ampek Angkek.

Kegiatan ini di awali dengan mengumpulkan sumbangan secara mandiri dari guru dan siswa, lalu belanja kepasar, memasak, mengolah dan mengemas serta membagikan takjil secara langsung kepada musafir dan masyarakat sekitar.

Tanggapan Ketua Pelaksana Berbagi Takjil Berkah Ramadhan 1446 H/2025 M Jessica Ramadhani menyampaikan, membagikan takjil gratis kepada masyarakat dengan memanfaatkan momen Ramadhan.

Kegiatan itu dimulai sekitar pukul 17.00 Wib hingga menjelang maghrib pada Jum’at 14 Maret 2025, dan pembagian takjil selanjutnya pada hari kamis depan tanggal 20 maret 2025 berupa makanan berat (nasi dan lauk pauk).

Dengan adanya kegiatan ini, siswa khususnya OSIS dapat mengembangkan jiwa sosial, empati dan kepedulian, kekompakan dan kerjasama yang baik serta memupuk rasa tanggung jawab dan kemandirian.

Juga saling berbagi dengan masyarakat dan warga di sekitar sekolah serta meningkatkan kebersamaan, kekompakan dan kesetiakawanan diantara sesama pengurus OSIS dan seluruh siswa serta warga sekolah lainnya.

Sementara itu Ketua OSIS, M. Dani Adiatha memgatakan, Semoga kegiatan ini bisa terus berlanjut di masa-masa yang akan datang dan semoga bisa lebih dikembangkan dengan menyediakan semakin banyak takjil untuk lebih banyak orang lagi.

r
Lihat Juga :  Hari Pertama Ramadhan, Mulyadi Muslim Ingatkan Pentingnya Mempersiapkan Ramadhan dengan Penuh Perhitungan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j