Pimpin Apel Pagi, Wabup Solok H. Candra Tekankan Kedisiplinan dan Bentuk Satgas Kebersihan

Pimpin Apel Pagi, Wabup Solok H. Candra Tekankan Kedisiplinan dan Bentuk Satgas Kebersihan
Wakil Bupati Solok, H. Candra, memimpin apel pagi di halaman Kantor Bupati Solok, Senin (24/03/2025). FOTO:ist.
120x600
a

SOLOK,OTONOMINEWS.ID, – Wakil Bupati Solok, H. Candra, memimpin apel pagi di halaman Kantor Bupati Solok, Senin (24/03/2025).Apel ini diikuti oleh Sekretaris Daerah Medison, para Staf Ahli, Asisten Bupati, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Tenaga Harian Lepas (THL) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok.

Dalam arahannya, Wabup Candra menekankan pentingnya kedisiplinan dan kerja keras dalam menjalankan tugas sebagai ASN. Ia mengingatkan bahwa sebagai pelayan masyarakat, ASN harus memiliki komitmen tinggi dalam memberikan pelayanan terbaik dengan penuh integritas, transparansi, dan akuntabilitas.

“Kita semua memiliki peran besar dalam mewujudkan kemajuan Kabupaten Solok. Oleh karena itu, kedisiplinan dan kerja sama yang baik di antara seluruh jajaran pemerintahan sangatlah penting. Mari kita tingkatkan kualitas pelayanan publik demi kemajuan daerah kita,” tegasnya.

r
Lihat Juga :  Perjalanan Ekstrem! Wakil Bupati Solok dan TSR Kunjungi Masjid Nurul Huda, Berikan Bantuan Rp 25 Juta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f j