Apel Perdana Pasca Lebaran, Bupati Solok Serukan Semangat Baru dan Percepatan Layanan Publik

Apel Perdana Pasca Lebaran, Bupati Solok Serukan Semangat Baru dan Percepatan Layanan Publik
120x600
a

SOLOK,OTONOMINEWS.ID– Pemerintah Kabupaten Solok menggelar Apel Gabungan perdana setelah libur dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, bertempat di Lapangan Kantor Bupati Solok, Selasa pagi (8/4/2025). Apel ini dipimpin langsung oleh Bupati Solok, Jon Firman Pandu, dan diikuti oleh seluruh jajaran ASN dan Tenaga Harian Lepas (THL) di lingkup Pemkab Solok.

Turut hadir dalam apel, Wakil Bupati Solok H. Candra, S.H.I, Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Ny. Nia Jon Firman Pandu, Sekretaris Daerah Medison, S.Sos, M.Si, para Staf Ahli Bupati, para Asisten, Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Solok, serta unsur pemerintahan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Jon Firman Pandu mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H kepada seluruh peserta apel dan menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin. Ia menegaskan bahwa hari pertama masuk kerja pasca-libur panjang harus dijadikan titik awal untuk membangun kembali semangat kerja, memperkuat integritas, serta mempererat kebersamaan dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat.

“Kami berharap di hari pertama kerja ini, kita semua menjaga semangat, komitmen, dan integritas dalam memberikan pelayanan terbaik. Pemerintah harus hadir dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujar Bupati.

Lebih jauh, Bupati juga menekankan pentingnya percepatan pelaksanaan program-program strategis daerah, terutama yang telah tertuang dalam RPJMD Kabupaten Solok. Menurutnya, seluruh aparatur pemerintahan harus fokus dan bekerja optimal untuk merealisasikan visi pembangunan daerah yang madani.

r
Lihat Juga :  Wabup Solok, H.Candra: Pentingnya Kolaborasi untuk Pembangunan Solok

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f