Peduli Lingkungan, Babinsa Supiori Bersama Warga Gotong-Royong Bersihkan Rumput Liar di Bahu Jalan

Peduli Lingkungan, Babinsa Supiori Bersama Warga Gotong-Royong Bersihkan Rumput Liar di Bahu Jalan
Babinsa Koramil 1708-04/Supiori Selatan Sertu Yunus Upa Rante bersama warga setempat bergotong- royong membersihkan rumput liar di bahu jalan Kampung Duber, Kamis (10/4/2025). (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)
120x600
a

Babinsa juga menekankan bahwa partisipasi warga dalam kegiatan semacam ini merupakan bentuk kepedulian terhadap kampung sendiri.

“Kebersihan lingkungan bukan tugas satu pihak, tapi tanggung jawab kita bersama. Bila lingkungan bersih, warga pun akan hidup lebih sehat dan nyaman,” tambahnya.

Kegiatan ini juga menjadi cerminan dari visi dan misi TNI, khususnya peran Babinsa sebagai ujung tombak di wilayah untuk terus hadir di tengah masyarakat dan menjadi motor penggerak kegiatan positif.

“Kebersamaan adalah kunci menjaga harmoni di tengah masyarakat. Ketika kita bersatu, semua tantangan bisa dihadapi bersama,” ucap Sertu Yunus.

Gotong-royong ini menjadi bagian dari pembinaan teritorial yang rutin dilakukan Babinsa sebagai upaya mempererat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat.

Lewat pendekatan humanis dan kegiatan nyata di lapangan, TNI terus membuktikan bahwa mereka bukan hanya penjaga wilayah, tetapi juga sahabat rakyat dalam kehidupan sehari-hari. (Penerangan Kodim 1708/BN)

r

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

f