“Kegiatan ini akan menjadi momen besar, tidak hanya dari sisi keagamaan, tetapi juga dari segi dampak sosial dan ekonomi bagi masyarakat Biak. Oleh karena itu, kami perlu menyatukan langkah agar persiapan dapat dilakukan secara maksimal,” tambahnya.

Sementara itu, Dandim 1708/BN Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han menyampaikan dukungannya terhadap seluruh agenda yang telah dirancang oleh pemda.
Ia menegaskan bahwa TNI dalam hal ini Kodim 1708/BN siap memberikan dukungan penuh demi kelancaran dan kesuksesan kegiatan-kegiatan tersebut.
“Momentum seperti ini sangat penting sebagai media komunikasi dan kolaborasi lintas sektor. Kami dari jajaran Kodim 1708/BN siap bekerjasama dan berkoordinasi dalam rangka menciptakan situasi yang aman, kondusif, dan mendukung pembangunan daerah,” ucap Letkol Marsen.
Menurutnya, persatuan dan kekompakan seluruh elemen Forkopimda menjadi kunci keberhasilan dalam setiap agenda pembangunan maupun sosial kemasyarakatan.
Kegiatan Coffee Morning ini pun ditutup dengan diskusi ringan, pertukaran ide, serta foto bersama. (Penerangan Kodim 1708/BN)