Kreatif dan Menarik, Kemenparekraf Fasilitas Pemasaran 10 Jenama Lokal di Warung Rojali

Warung Rojali Kemenparekraf. [hms]
Warung Rojali Kemenparekraf. [hms]
120x600
a

JAKARTA (Otonominews.id) – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (/Baparekraf) memfasilitasi pemasaran dari 10 jenama lokal yang terpilih dan telah terseleksi di Warung Rojali.

“Kemenparekraf dengan bangga mempersembahkan Warung Rojali yang berlokasi di Lantai 2 Lobi Gedung Sapta Pesona Jakarta,” kata di sela-sela acara “The Weekly Brief with Sandi Uno”, Senin (5/2/2024).

Warung Roajali ini, terang Sandiga Uno, disertai fasilitas Live Shopping sebagai rangkaian kegiatan untuk meningkatkan promosi dan penjualan produk kreatif. Warung Rojali hadir dengan desain baru sepanjang Januari-November 2024.

“Warung Rojali ini akan menampilkan masing-masing 2 produk dari 10 jenama ekraf yang telah dikurasi dari hasil rekomendasi para pelaku binaan Kemenparekraf,”

Ini, lanjutnya, merupakan batch pertama dari total 5 batch di Warung Rojali, tiap 2 bulan sekali akan terdapat batch baru berisikan 10 jenama lokal baru yang akan dipromosikan di Warung Rojali.

“Sehingga, nantinya akan terdapat puluhan jenama lokal yang dipromosikan di Warung Rojali. Mari dukung perjuangan para pelaku usaha lokal dengan membeli dan menggunakan produk dalam negeri,” ungkap Sandiiaga Uno.

r
Lihat Juga :  Dorong Kota Bekasi Jadi Kota Kreatif, Menparekraf : Segera Lakukan Uji Petik PMK3I 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *